ARTIKEL


        PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER


A. PENDAHULUAN



                 Kegiatan ekstrakurikuler merupakan program sekolah, berupa kegiatan siswa yang bertujuan untuk memperdalam dan memperluas pengetahuan siswa, optimis untuk pelajaran terkait, menyalurkan bakat dan minat siswa serta untuk memantapkan kepribadian siswa.
                Sebagian besar bentuk ekstrakurikuler cenderung mengutamakan gerak fisik dan meragakan prilaku sesuai jenis kegiatan yang dilakukan. Jika kegiatan ini dilakukan berulang-ulang maka akan melekat menjadi pola prilaku siswa
.
                Dalam Kaitan tersebut , kegiatan ekstrakurikuler merupakan sarana efektif untuk membentuk dan memantapkan kepribadian anak, termasuk untuk meningkatkan mutu pendidikan.Namun sarana yang efektif ini belum sepenuhnya dipahami dan dimanfaatkan para guru baik untuk pengayaan maupun untuk kepribadian siswa.      
                Upaya-upaya untuk menarik perhatian guru memanfaatkan kegiatan ekstrakurikuler sebagai sarana pengayaan, pengembangan bakat, memperluas pengetahuan, dan pemanfaatan kepribadian perlu terus dikembangkandan ditingkatkan. Melalui tulisan ini diharap mampu menarik minat guru untuk memanfaatkan kegiatan ekstrakurikuler sebagai sarana pendidikan, khususnya upaya meningkatkan mutu pendidikan bagi siswa.

B. PENGERTIAN EKSTRAKURIKULER DAN TATA CARA PELAKSANAANNYA

                         Kegiatan ekstrakurikuler adalah kegiatan yang diselenggarakan di luar jam pelajaran yang tercantum dalam susunan program sesuai dengan keadaan dan kebutuhan sekolah kegiatan eksrakurikuler berupa kegiatan pengayaan dan perbaikan yang berkaitan dengan kurikuler.Kegiatan-kegiatan ini lebih memantapkan pembentukan kepribadian seperti : kepramukaanm, usaha kesehatan sekolah, olah raga, palang merah,kesenian dan kegiatan lainnya yang diselenggarakan dengan menggunakanwaktu diluar jam pelajaran yang tecantum dalam susunan program 
                     Kegiatan-kegiatan  tersebut diatas dimaksud juga untuk mengaitkan antara pengetahuan yang diperoleh dalam program kurikuler dengan kebutuhan lingkungan. Kegitan ekstrakurikuler bertujuan untuk meningkatkan dan memantapkan pengetahuan siswa, mengembangkan bakat minat kemampuan siswa. Tujuan inin mengandung makna bahwa kegiatan ekstrakurikuler berkaitan erat dengan proses belajar mengajar.
                    Dalam penyelenggaraan kegiatan ekstrakurikuler perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut :
  1. Kegiatan ekstrakurikuler harus berorientasi pada mata pelajara  : Kegiatan ekstrakurikulr Kegiatan Ekstrakurikuler yang dilaksanakan tidak boleh lepas dengan mata pelajaran artinya walaupun bentuk kegitan ekstrakurikuler yang dilaksanakan itu terkait erat dengan kebutuhan lingkungan namun tetap mengacu pada mata pelajaran
  2. Susunan program pengajaran  : Guru mata pelajaran dalam menyusun program pengajaran hendaknya selain menyusun program kurikuler yang memuat materi-materi dari suatu mata pelajaran hendaknya juga menyusun program ekstrakurikuler.
  3. Metode : Untuk menentukan / memilih metode kegiatan ekstrakurikuler yang tepat perlu di diperhatikan tujuan, perkembangan usia siswa, kondisi lingkungan, dan waktu, serta sarana dan prasarana yang mendukung
  4. Waktu dan tempat:  Pelaksanaan ekstrakurikuler hendaknya memperhatikan waktu hari libur sekolah, memperhatikan kalender pendidikan, memperhatikan musim, tidak merepotkan siswa / orang tua. sedangkan tempat : dalam memilih / menentukan tempat perlu  diperhatikan mudah dijangkau, terjamin keamanannya, memperhatikan peraturan yang berlaku., tidak menyulitkan siswa,.
  5. Pendekatan Pendekatan terpadu ,  yaitu suatu kegiatan ekstrakurikuler yang mencakup beberapa mata pelajaran.Pendekatan mandiri, yaitu satu kegitan ekstrakrikuler hanya terkait dengan satu mata pelajaran.

KEGIATAN EKSTRAKURIKULER SD NEGERI 29 PAREPARE



C. KESIMPULAN 

  Mencermati pembahasan sebelumnya maka dapat ditarik kesimpulan sebelumnya maka dapat ditarik kesimpulan  bahwa kegiatan ekstrakuriler  sangat tepat dilaksanakan di setiap  sekolah di luar jam-jam pelajaran, Selain itu mendapat pengetahuan  juga dapat meningkatkan prestasi belajar siswa  khususnya dalam persiapan mengikuti berbagai lomba antarsekolah.
Kegiatan ekstrakurikuler tidak saja memanfaatkan buku sebagai sumber belajar, tetapi juga lebih sering memanfaatkan lingkungan, sesama teman, bahkan guru sebagai pembina atau pembimbing.
 Makin sering dan banyak sumber belajar digunakan dalam suatu kegiatan , berati akan banyak interaksi dengan sumber belajar. Semakin banyak dan sering berinteraksi dengan sumber belajar maka akan semakin banyak pula terjadi proses perubahan  sikap dan tingkah laku,. Yang perlu diperhatikan adalah kemana perubahan sikap dan tingkah laku. itu diarahkan, sehingga dapat ditentukan jenis kegiatan ekstrakurikuler yang akan dilakukan. Arah perubahan sikap dan tingkah laku inilah yang akan memantapkan kepribadian
                   Kegiatan Ekstrakurikuler sedapat mungkin dapat dijadikan ajang siswa untuk merefleksikan dan menghaluskan perasaan dan mengembangkan kreativitas.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar